Forumzakat – Rumah Yatim Cabang Pontianak memberikan bantuan bahan pokok bagi warga yang terdampak banjir Kalimantan Barat. Bantuan sebanyak 131 paket sembako.
Harapannya, kata Rohim, bantuan ini bisa bermanfaat dan meringankan beban mereka. “Alhamdulillah warga merasa terbantu dengan adanya bantuan dari Rumah Yatim, karena mereka tidak bisa berbuat banyak di tengah situasi sulit seperti ini,” paparnya.
Ia menambahkan ketinggian air di awal terjadinya banjir mencapai dua meter. “Alhamdulillah pada hari ini sudah mulai surut sedikit demi sedikit, dan ketinggian saat ini sudah sedada orang dewasa,” ujarnya.
Kepala Dusun Tanjung, Supiadi Ikal menyebut, ada 131 kepala keluarga yang terdampak di dusun tersebut. Tujuh di antaranya sudah mengungsi, karena rumahnya terendam banjir dan tidak bisa ditempati untuk sementara ini.
Supiadi juga bersyukur karena ada Rumah Yatim yang bersedia membantu warganya. “Terima kasih sebesar-besarnya untuk Rumah Yatim yang telah membantu warga kami, sudah enam hari banjir belum juga surut, sehingga warga memerlukan uluran tangan,” tandasnya. I Rumah Yatim Cabang Pontianak memberikan bantuan bahan pokok bagi warga yang terdampak banjir Kalimantan Barat. Bantuan sebanyak 131 paket sembako.
Harapannya, kata Rohim, bantuan ini bisa bermanfaat dan meringankan beban mereka. “Alhamdulillah warga merasa terbantu dengan adanya bantuan dari Rumah Yatim, karena mereka tidak bisa berbuat banyak di tengah situasi sulit seperti ini,” paparnya. (*)