Forumzakat – Menjaga ketahanan pangan menjadi salah satu solusi untuk keberlangsungan hidup masyarakat. Setidaknya kebutuhan pokok seperti makanan terpenuhi dan masyarakat tidak kelaparan.
Terkait hal itu, anggota Forum Zakat yakni Rumah Zakat bersama Salimah Kabupaten Bireuen berkesempatan bersilaturahmi dengan ibu Bupati Bireuen, Nurjannah Ali pada Jum’at (17/7/2020) di kediaman mereka di Meunasah Dayah, Kota Juang, Bireuen.
Dalam silaturrahim ini, topik yang diangkat adalah tentang program ketahanan pangan sebagai solusi dari pandemi. “Negeri kita ini negeri yang subur, apapun kita tanam akan mudah sekali tumbuh, jadi kita tidak akan lapar kalau mau memanfaatkan potensi alam yang ada,” ungkap Nurjannah Ali selaku istri dari Muzakkar yang saat ini telah dilantik sebagai Bupati Bireuen.
Nurjannah juga bersyukur dan berterimakasih kepada Rumah Zakat dan Salimah yang telah bersinergi melakukan berbagai upaya pembinaan dan pemberdayaan di masyarakat.
“Alhamdulillah, saya bersyukur ada ibu-ibu ini yang andil di desa, itu sangat sejalan program-program yang sudah kami rancang namun belum bisa kami laksanakan dikarenakan adanya Covid 19. Insya Allah kedepan jika ada kegiatan kita bisa menghubungi ibu-ibu dari Rumah Zakat dan Salimah,” tambahnya.
Selain tentang ketahanan pangan, Nurjannah juga menyinggung tentang stunting akibat kurangnya kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi bagi anak. (*)