Forumzakat – Bersama Forum Zakat Sulawesi Selatan, Sekolah Amil Indonesia (SAI) sukses menggelar Pelatihan Sertifikasi Amil Dasar di Hotel Grand Imawan, pada Rabu-Kamis (4-5/3/2020). Kegiatan ini diikuti oleh belasan amil di Makassar yang terdiri dari 7 lembaga anggota Forum Zakat yaitu BMH, DD, IZI, RZ, YBM BRI, Yatim Mandiri, dan LAZIS Wahdah.
Pelatihan Sertifikasi Amil Dasar kali ini menghadirkan Ketua Umum Forum Zakat – Bambang Suherman, Sekertaris Jenderal – Nana Sudiana, Dosen UIN Alauddin Makassar – Dr. Muhammad, S.Ag, M.Ag sebagai pembicara.
Dalam sambutannya, Kepsek SAI, Fahrizal Amir, mengatakan harapannya kegiatan capacity building untuk amilin akan selalu digelar bahkan di seluruh penjuru Indonesia.
“Mengingat amil zakat memiliki peranan penting dalam menjadi perantara penerimaan dan penyaluran dana zakat pada masyarakat. Sebab itu, peningkatan kapasitas dan standardisasi amil zakat adalah sebuah keniscayaan,” ujar Amir.
Senada, Sekretaris FOZ Sulsel Rahmat juga mengatakan bahwa agenda PSAD adalah awal yang baik. “InsyaAllah akan ada kegiatan-kegiatan capacity building berikutnya,” harapnya.
Sementara, Nana Sudiana mengingatkan dan menyemangati para amil bahwa profesi amil ini adalah profesi yang luar biasa, karena mengurus hampir seluruh aspek yang dikelola oleh negara, seperti ekonomi, pertanian, pendidikan, hingga kemanusiaan dan kebencanaan.
“FOZ melalui SAI menyadari bahwa pengelolaan dana zakat, dalam aspek penghimpunan maupun pendistribusian sangat dipengaruhi oleh kualitas amil, program ini diharapkan mampu melahirkan amil zakat yang unggul dalam hal kompetensi,” jelasnya.
Lebih lanjut, kata dia, maka FOZ melalui SAI akan senantiasa mendorong peningkatan kinerja dan produktivitas pengelolaan dana zakat agar sesuai dengan agenda pembangunan nasional serta memberikan perasaan aman dan nyaman kepada masyarakat dalam menunaikan zakatnya melalui lembaga zakat. (*)