Forum Zakat – Pada Ahad (26/01/2025) Lembaga Amil Zakat Nasional Yakesma mengadakan acara bertajuk Run For Humanity sebagai bentuk dukungan terhadap masyarakat Palestina, khususnya terkait isu kemanusiaan. Acara tersebut berlangsung di area Kemendikdasmen RI, Jakarta, dan sukses mengumpulkan lebih dari 1.000 peserta.
Acara ini diselenggarakan bertepatan dengan Hari Gizi Nasional Tahun 2025 dengan fokus utama pada perhatian terhadap masalah gizi anak-anak di Gaza, Palestina. Sebagai bagian dari bentuk solidaritas, masyarakat Indonesia berpartisipasi dalam kegiatan Fun Run sejauh 5 KM yang juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya dukungan kemanusiaan.
Kegiatan ini terlaksana dengan terjalinnya kolaborasi antara berbagai pihak, termasuk pemerintah, dunia korporasi, dan komunitas-komunitas sosial yang turut meramaikan acara. Para peserta yang berasal dari beragam latar belakang, berkumpul di kawasan Car Free Day Sudirman Jakarta untuk menjalani lari santai yang dimulai dan berakhir di Kemendikdasmen RI melewati Bundaran Semanggi dan Patung Pemuda Membangun.
Dalam acara ini, turut hadir Sekretaris Jenderal Kemendikdasmen RI, Muhibudin, S.Fil.l., M.E., Kepala Sub Direktorat Bina Kelembagaan dan Kerja Sama Zakat dan Wakaf Kemenag RI, KH. Achmad Sudrajat, serta Pimpinan BAZNAS bidang Koordinasi Nasional, KH. Miftahul Huda, LC., MA, yang menyemarakkan jalannya kegiatan.
Sahabudin, AK., MM, selaku CEO Laznas Yakesma, membuka acara Run For Humanity dengan sambutan kepada para peserta dan tamu undangan. Dalam kesempatan ini, ia menekankan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk komitmen dan dukungan berkelanjutan dari Laznas Yakesma terhadap masyarakat Palestina. Sahabudin juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk terus mendampingi perjuangan Palestina.
“Meskipun kabar gencatan senjata beberapa waktu lalu membuat kita merasa bahagia, perjuangan untuk membela dan mendukung kemerdekaan Palestina masih jauh dari selesai. Laznas Yakesma akan terus bersama saudara-saudara kita di Palestina dan mendorong semua pihak untuk memberikan bantuan maksimal dalam mendukung pemulihan Gaza,” ungkapnya.