Sambut Ramadhan, Forum Zakat Kampanyekan #zakatdimanamana

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
IMG_2018-05-14_14-03-18

Sebagai tanda syukur atas akan datangnya bulan Ramadhan 1439 H, Forum Zakat melaksanakan tarhib Ramadhan serentak di beberapa wilayah di Indonesia, diantaranya di Jawa Tengah, Jawa Barat, Yogyakarta, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sumatera Selatan, Riau, dan Lampung.

Acara tersebut dilaksanakan dalam rangka mensosialisasikan kemudahan berzakat di bulan Ramadhan melalui lembaga-lembaga anggota Forum Zakat yang tersebar di seluruh Indonesia. Mengangkat tema Ramadhan #zakatdimanamana, Forum Zakat ingin memberikan informasi kemudahan berzakat kepada masyarakat bahwa menunaikan zakat bisa dilakukan dimanapun di seluruh Indonesia.

“Kita ingin memberitahukan kepada masyarakat, dengan tagline Ramadhan #zakatdimanamana, bahwa berzakat dapat dengan mudah dilakukan dimana saja melaui lembaga-lembaga zakat terpercaya yang menjadi bagian dari FOZ. Kanal-kanal pembayaran zakat lembaga anggota FOZ dapat dengan mudah ditemui di berbagai tempat, misalnya di Mall, pusat perkantoran, pusat perbelanjaan, berbagai macam e-commerce, donasi online, dan lain-lain”, tambah Bambang Suherman selaku ketua Forum Zakat Nasional

Menurutnya kepercayaan masyarakat untuk berzakat melalui lembaga kini semakin meningkat. Selain karena kemudahan dalam prosesnya, aspek pendustribusian dana zakat melalui lembaga juga lebih efektif, tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan, dan akuntabel.

Peningkatan kepercayaan masyarkat untuk berzakat melalui lembaga juga diakui oleh Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama Fuad Nasar pada acara Catatan Akhir Tahun dan Outlook Zakat Indonesia 2018 di Jakarta Januari lalu. Menurutnya pertumbuhan pengumpulan zakat nasional pada 2017 mencapai Rp 6 triliun, sedangkan pada 2016 berada pada kisaran Rp5,12 triliun.

Lembaga pengelola zakat punya eksistensi dan kekhususan yang menurut Fuad Nasar tidak bisa tergantikan. Selain itu, penguatan koordinasi antarpihak pengelola zakat serta perluasan gerakan zakat merupakan agenda yang perlu menjadi perhatian ke depan.